Heeeeey, it's me again, Indi! Lol. Belakangan adalah hari yang melelahkan, rasanya waktu gue banyak dihabiskan di perjalanan. Jadi rasanya senang sekali bisa duduk di depan komputer dan kembali berbagi cerita di sini, hihihi. Teman-teman mungkin tahu kalau gue adalah penggemar film-film Disney, dan itu menginspirasi gue dalam kehidupan sehari-hari, terutama cara gue berpakaian. Dua tahun yang lalu, waktu film perdana gue, "Mika" diputar, gue menghadiri premierenya dengan memakai dress yang diinspirasi oleh Annie Little Orphan, ---salah satu drama musikal yang diremake oleh Disney. Lalu satu tahun setelahnya, gue mendapatkan peran di School Leavers sebagai Snow White. Dan yang terakhir, ketika Halloween tahun lalu, gue dan Ray memakai kostum Tinker Bell dan Peter Pan yang of course, kami ambil dari versi Disney. Bahkan kalau dilihat-lihat dress gue sehari-haripun banyak yang terinspirasi oleh Disney. Lihat saja ada berapa banyak dress yang gue punya dengan desain seperti "dress Annie" dengan warna yang bermacam-macam, hihihi. Nah, siapa sangka my little Disney obsession membuat gue mendapatkan pengalaman yang menyenangkan :)
Waktu tahu ada kontes Disney Inspired di Instagram tanpa pikir panjang gue langsung ikutan. Alasannya karena rulesnya simple dan buat gue sih easy peasy, hehehe. Gue cuma diminta untuk upload foto OOTD, ---outfit of the day, yang diinspirasi oleh tokoh Disney. Berhubung dress gue kebanyakan memang terinspirasi dari tokoh-tokoh Disney, jadi gue upload 3 buah foto sekaligus. Meski begitu gue sama sekali nggak terpikir untuk jadi pemenang, soalnya gue lihat banyak yang foto OOTD nya keren-keren, ---benar-benar niat, bukan foto sehari-hari seperti gue. Tapi seperti biasa, saat mengikuti sesuatu gue hanya have fun. Menang atau kalau bukan masalah asalkan sudah berusaha, hihihi. Nah, waktu nama gue keluar sebagai pemenang, gue sampai nggak percaya! Pasalnya gue baru saja bangun tidur, jadi jaga-jaga jangan terlalu excited karena siapa tahu cuma bermimpi, hihihi.
Hadiah yang gue terima super keren, ---at least bisa membuat teman-teman yang juga menggemari film-film Disney iri :p Gue diundang untuk menghadiri exclusive screening/premiere film Disney Descendants! Undangannya untuk 2 orang, ---gue sempat menulis nama Ray sebagai orang yang akan menemani gue, tapi berhubung di tanggal 5 September Ray masih bekerja, jadi gue meminta Bapak untuk menemani. Meski sudah bapak-bapak (lol), tapi Bapak juga penggemar film-film Disney. Dibanding Ibu beliau lebih sering menemani gue menonton di bioskop dan beliau benar-benar menikmatinya. Salah satu film Disney yang sangat berkesan untuk Bapak adalah Brother Bear. Meski sudah 12 tahun berlalu, tapi gue masih ingat dengan jelas waktu kami bertepuk tangan setelah filmnya selesai, hihihi. Well, meski Bapak nggak begitu menikmati film Disney bertemakan "Princess" yang keluar beberapa tahun belakangan (misalnya "Brave", "Frozen", etc) tapi gue berharap beliau menikmati film Disney Descendants. Gue sendiri belum melihat trailernya, tapi cukup penasaran karena di Instagram sepertinya banyak sekali yang nggak sabar untuk menonton film ini.
Karena screening diadakan di bioskop Epicentrum XXI Jakarta, gue dan Bapak berangkat pagi-pagi sekali dari Bandung. Syukurlah lalu-lintas super lancar, jadi kami bisa tiba tepat waktu cenderung kepagian, hehehe. Sekitar jam 9 pagi kami tiba dan langsung disambut oleh red carpet yang terbentang panjang. Suasana masih sepi, mungkin karena film baru dimulai 30 menit kemudian. Setelah menunjukan ID untuk ditukarkan dengan tiket, kami langsung masuk ke dalam. Di sana gue mendapatkan merchandise-merchandise lucu seperti T shirt, sablon DIY dan instant photo berframe Disney Descendants. Gue juga mendapatkan soft drink dan popcorn, ---yang kemudian disayangkan karena kemasannya gue buang padahal desainnya super cute, hahaha :p Baru saja duduk selama 5 menit, kami sudah dihampiri oleh kru. Awalnya gue nggak mengerti apa maksudnya karena mereka bolak-balik mengambil foto gue (harusnya gue mandi dulu sebelum pergi, lol). Rupanya mereka memasukan gue ke daftar best dressed karena outfit yang gue pakai dianggap menarik. Waktu ditanya gue dressed up sebagai siapa, gue bingung karena ini penampilan gue sehari-hari, hihihi. I still won the prize, anyway. Gue mendapatkan buku The Isle of the Lost yang akan dikirimkan ke alamat gue dalam waktu sekitar 2 bulan. Waktu gue mengabari Ibu tentang ini beliau langsung menyesal karena anaknya ini nggak dressed up dengan salah satu dress ala Disney buatannya :p
Film akhirnya dimulai, ---gue dan Bapak sengaja duduk di barisan tengah supaya lebih nyaman. Honestly, ini adalah premiere film kedua dimana gue dan Bapak bisa duduk dengan nyaman. Biasanya kami kebagian duduk di paling belakang karena terlambat datang, hahaha. Kami bahkan terlambat di pemutaran perdana film gue sendiri, ---untungnya untuk gue dan keluarga sudah ada tempat khusus. Bad habit. Jangan ditiru, ya :p Gue nggak akan spoiler soal ceritanya, tapi jelas sekali sejak menit-menit awal pun gue dan Bapak sudah tahu bahwa akan menikmati film ini. Menurut Bapak film ini cocok untuk ditonton oleh yang seusia dengan gue karena sudah pernah menonton film-film Disney yang terdahulu. Menurut beliau anak-anak mungkin nggak akan mengenal siapa itu Cruella Deville, Evil Queen dan teman-temannya kecuali orangtua mereka mengenalkannya. Tapi menurut gue anak-anak juga bisa menikmatinya karena filmnya memang fun to watch... dengan gerakan dance dan lagu yang catchy sepertinya bisa membuat mereka betah menonton film ini :) Gue dan Bapak tertarik dengan 2 hal yang berbeda dari film ini. Bapak tertarik sekali dengan outfit yang para cast nya pakai. Katanya, "Kok bisa kepikiran ya bikin desain seperti itu?". Sedangkan gue justru tertarik dengan salah satu cast seniornya, yaitu kristin Chenoweth. Ah, selalu suka dengan dia, terutama setelah menonton Pushing Daisies dan drama musikal Wicked. Mendengarnya bernyanyi di film ini membuat mata gue berkaca-kaca, ---kok suaranya bisa bagus amat, ya? Hihihi. Dan seperti film Disney lainnya, Disney Descendants pun diakhiri dengan pesan moral yang manis. Ini adalah salah satu yang membuat gue jatuh cinta dengan film-film Disney nggak peduli jika usia gue 8, 18, 28, 38, ---atau bahkan 800 tahun, lol.
Setelah filmnya selesai kami langsung bersiap pulang karena sudah tengah hari dan somehow berfirasat perjalanan akan macet nggak seperti tadi pagi, hehehe. Di dekat pintu keluar ternyata gue melihat JessicaYamada, seorang blogger yang juga teman Facebook (ataumalah di Friendster juga?) sejak 6 tahun yang lalu. Jessica, ---yang biasa dipanggil Jess datang dengan adiknya, Elle. Sedikit silly story, karena ini adalah kali pertama gue bertemu dengannya, gue salah mengenali Elle sebagai Jess, hahaha. Entah kenapa di mata gue mereka terlihat mirip, padahal menurut Bapak mereka sangat berbeda. Untung saja salahnya nggak berlangsung lama karena Jess langsung menyapa gue, ---atau secara halus mengingatkan gue, "kamu salah orang kali, Ndi!", lol.
Sepanjang perjalanan pulang gue dan Bapak nggak bisa berhenti membicarakan film Disney Descendants yang baru saja kami tonton. Siapa sangka bahwa movie made for TV bisa membuat kami terkesan. Terakhir gue merasakan ini tahun 1999, lalu waktu Disney membuat Annie sebagai FTV. Jadi film ini benar-benar worth to watch, nggak menyesal kami harus menempuh perjalanan Bandung-Jakarta-Bandung dan terjebak macet ketika perjalanan pulangnya, hehehe.
Untuk teman-teman yang ingin menyaksikan film ini, tanggal 13 September 2015 nanti Disney Descendants akan diputar di Disney Channel jam 10 pagi. Siapkan popcorn yang banyak, kalian akan bersenang-senang! ;)
not as white as a snow, ---but still cast as a snow white,
Indi
_______________________________________________________